Private cloud storage - Sebuah dunia digital tersembunyi di balik dinding rahasia yang hanya dapat diakses oleh mereka yang mengetahuinya. 

Ini adalah tempat di mana seluruh informasi, dokumen penting yang berupa data disimpan dengan aman dalam wadah penyimpanan tak terlihat yang disebut private cloud storage. 

Apa itu private cloud storage? Simak terus selengkapnya pada paragraf berikut ini. 

Pengertian Private Cloud Storage

keunggulan pri vate cloud sto rage.jpeg


Private cloud storage adalah jenis layanan penyimpanan cloud yang dibuat dan digunakan secara pribadi atau per individu. Seperti layanan cloud storage lainnya, private cloud storage juga menawarkan kapasitas penyimpanan sesuai permintaan. 

Private cloud storage yakni salah satu dari tiga jenis komputasi cloud (cloud computing) yang ada saat ini, selain public cloud storage dan hybrid cloud storage. Dimana kedua jenis cloud storage tersebut mampu memberikan kendali dan pengamanan yang kuat atas data dan sistem terkait. 

Karena private cloud storage hanya dapat diakses oleh pihak yang memiliki wewenang untuk mengkonfigurasi dan mengolah secara khusus untuk memenuhi kebutuhan komputasi khusus perusahaan, hal tersebut mampu meningkatkan tingkat kendali perusahaan atau individu. 

Private cloud storage menawarkan dapat meliputi hardware yang dihosting secara lokal di fasilitas perusahaan sendiri atau mungkin di hosting oleh penyedia layanan cloud storage. Jadi, jenis cloud storage ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan perusahaan yang ingin menyimpan datanya dengan lebih aman dengan upaya membatasi akses pihak lain. 

Ini berbeda dengan public cloud storage, yang hanya dapat diakses oleh beberapa perusahaan (berbagai organisasi). Industri yang berfokus pada riset, telekomunikasi, dan pengembangan produk membutuhkan cloud privat.

Beragam Jenis Private Cloud Storage 

cara kerja pri vate cloud sto rage.jpeg

Adapun jenis private cloud storage sangat beragam disesuaikan dalam cara mengelolanya. Hal tersebut juga mencakup dalam menyediakan fungsi yang berbeda tergantung pada kebutuhan perusahaan, seperti: 

1. Virtual

Private cloud storage virtual merupakan jenis penyimpanan tak terlihat dalam public cloud yang memungkinkan instansi menjalankan beban kerjanya secara terpisah.

Meskipun server digunakan bersama oleh organisasi lain, jenis private cloud storage ini memastikan bahwa sumber daya komputasi pengguna bersifat pribadi.

2. Hosted Private Cloud Storage 

Jenis private cloud storage maksudnya instansi menyewa sumber daya virtual atau perangkat keras seperti jaringan, manajemen, dan sebagainya dari  penyedia layanan. Kemudian, penyedia layanan bertanggung jawab atas pengembangan, pemeliharaan, dan keamanan.

Walaupun jenis private cloud storage ini menyediakan skalabilitas, instansi juga harus mempertimbangkan biaya sewa sumber daya kepada penyedia layanan.

3. On-premises private cloud

Jenis private cloud ini terletak di dalam pusat data milik perusahaan pribadi. Meskipun membangun dan mengoperasikan cloud pribadi memerlukan biaya yang tinggi.

Tetapi perusahaan mengantongi kendali penuh atas lingkungan cloud sehingga terjamin keamanan dan perlindungan data tersimpan pada private cloud storage.

4. Managed private cloud 

Ditemukan perbedaan utama dengan jenis private cloud sebelumnya, jenis cloud ini mengkombinasikan fitur hosted private cloud dan on-premises.

Keunggulan dan Alasan Perusahaan Menggunakan Private Cloud Storage  

private cloud  storage.jpg

Serupa dengan jenis cloud computing lain, terdapat sejumlah fungsi penting pada private cloud storage, diantaranya adalah sebagai berikut: 

a. Elastisitas

Maksudnya penyimpanan ditawarkan sebagai layanan yang dirancang sesuai permintaan dari sistem penyimpanan yang mendasarinya.

Dengan unsur ini, Anda sebagai pengguna dapat membuka penyimpanan sesuai permintaan/request dan menggunakan sistem layanan mandiri dengan tujuan mempunyai kebebasan menambah atau mengurangi muatan penyimpanan mereka.

b. Multi Tenancy

Maksudnya private cloud storage memiliki fungsi mendukung banyak pelanggan yang berasal dari berbagai departemen atau unit bisnis. Unsur ini memiliki pembatasan yang mencegah setiap individu melihat data orang lain.

c. Pelaporan dan Penagihan

Maksudnya pelaporan pada private cloud storage mampu meneruskan informasi terkait jumlah penyimpanan yang digunakan oleh setiap individu yang mengakses. Sedangkan maksud dari penagihan adalah ketika private cloud storage melakukan penagihan atas penggunaan penyimpanan terhadap sejumlah instansi dari berbagai departemen.

d. Kemampuan Modifikasi
Setiap instansi yang menggunakan solusi dan layanan private cloud storage ini mendapatkan privilege mengkustomisasi private cloud secara sepenuhnya.

e. Kemudahan Pengelolahan Data

Kemudahan dalam mengendalikan data sangat penting bagi bisnis di industri yang memiliki prosedur secara ketat. Seperti pada bidang keuangan dan kesehatan harus mematuhi peraturan. Ini karena data sensitif mereka sangat sensitif dan harus disimpan di tempat yang aman, seperti server lokal.

Karena data sensitif disimpan pada perangkat keras yang tidak dapat diakses oleh orang lain yang tidak berkepentingan, prasarana cloud private storage memungkinkan organisasi untuk mematuhi peraturan yang ketat. Kemudahan ini dapat diperoleh baik saat menginstal perangkat keras di lokasi maupun saat menggunakan layanan hosting.

f. Integrasi Penggabungan/Hibridisasi 

Fungsi hibridisasi atau kata lainnya penggabungan, adalah dimana menggabungkan private cloud storage dengan public cloud storage untuk meningkatkan waktu operasional aplikasi tanpa perlu memasang server fisik tambahan.

Hal ini dapat menjadi solusi hemat biaya untuk organisasi yang membutuhkan keamanan private cloud storage namun tetap ingin melakukan tugas lain dengan layanan public cloud storage.

Kekurangan Private Cloud Storage

Private cloud  storage device .jpg

Namun, meskipun private cloud storage mempunyai banyak keunggulan, ternyata terdapat beberapa kekurangan, lantas apakah kekurangan private cloud storage?

Salah satunya adalah membutuhkan pengeluaran yang sedikit lebih tinggi untuk pembelian hardware, software, dan pengelolaan server, yang kadang-kadang membutuhkan dukungan dari IT (Information Technology) tambahan.

Selain itu kekurangan lainnya ditemukan ketika individu atau perusahaan harus berinvestasi jumlah yang sama jika kita menyewa private cloud  storage dan ingin meningkatkan kapasitasnya. Ini berarti fleksibilitasnya kurang memadai.

Fasilitator Layanan Private Cloud Storage 

private cloud  storage server .jpeg

Sejatinya, semakin banyak pihak penyedia layanan yang menawarkan layanan private cloud yang dapat mendukung atau bahkan menggantikan sistem lokal.

Karena itu, banyak perusahaan besar menggunakan jasa dan penawaran ini. Sejumlah perangkat lunak yang menawarkan layanan ini diantaranya sebagai berikut:

1. HPE (Hewlett Packard Enterprise)

Perangkat lunak Helion Cloud Suite, perangkat keras Helion Cloud System, layanan Managed Virtual Private Cloud, dan Helion Managed Private Cloud adalah beberapa produk dan layanan yang ditawarkan oleh Hewlett Packard Enterprise (HPE).

2. IBM (International Business Machines Corporation)

IBM adalah perusahaan komputer yang berasal dari Amerika Serikat dan teknologi yang sudah lama berdiri yang menyediakan perangkat keras private cloud, layanan manajemen cloud, serta alat keamanan cloud

3. ID Cloud Host Indonesia

Salah satu layanan Hosting SSD Cloud pertama di Indonesia yang menawarkan berbagai teknologi komputasi awan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan menggabungkan berbagai prasarana layanan yang kompleks.

Dengan dukungan control panel yang mudah diakses serta didukung dengan harga yang terjangkau dengan bantuan tim teknis yang berpengalaman, IDcloudhost adalah pilihan yang sangat baik sebagai penyedia layanan private cloud.

Cara Kerja Private Cloud Storage
 private cloud  storage fungsi .jpeg

Kita tahu dari diskusi di atas bahwa cloud private storage hampir sama dengan cloud computing. Namun, private cloud berada di lingkup privat, di mana satu pelanggan hanya dapat mengakses dan menggunakan seluruh sumber data. Ini juga disebut sebagai akses terisolasi.

Secara umum, private cloud storage ditempatkan di pusat data, tetapi ia juga dapat ditempatkan di infrastruktur layanan cloud mandiri. Selain itu, model pengelolaan private cloud storage yang disewa beragam. Setidaknya, pelanggan dapat memilih untuk mengelola private cloud secara mandiri atau memanfaatkan jasa sumber daya yang disediakan oleh pemberi layanan.

Kunjungi situs web kami sebagai tujuan utama Anda dalam mencari perangkat IT yang tepat. Kunjungi sekarang dan temukan solusi teknologi yang Anda cari hanya di griyasis.com