Perbedaan windows server dan windows biasa - Apakah Anda pernah mendengar tentang Windows server? Ternyata terdapat perbedaan dengan Windows biasa. 

Window server  adalah versi sistem operasi Windows yang dikhususkan untuk digunakan sebagai server di lingkungan bisnis dan organisasi. 

Meskipun memiliki beberapa kesamaan dengan Windows biasa yang digunakan pada komputer pribadi atau desktop, Windows server memiliki nilai kegunaan dan fitur yang dirancang khusus. 

Guna mengetahui perbedaan Windows server dan Windows biasa selengkapnya, simak terus karena akan dibahas setelah ini. 

Windows Server 

pengertian apa  itu windows s erver.jpeg

Windows server merupakan sistem operasi (Operating System/OS) server lain yang menyimpan file dan data untuk dikelola pada sumber daya terpusat. 

Windows server memiliki beragam versi, versi pertama adalah Windows server 2003 yang dirilis pada 24 April 2003. 

Pada Windows server versi pertama tersebut menyediakan dan memamerkan mekanisme operasi, fitur, dan kemampuan sistem operasi server seperti umumnya. 

Windows server adalah sistem operasi server yang dirancang oleh Microsoft. Windows server dapat berjalan di server dan menyediakan kemampuannya dalam menjalankan aplikasi, mengelola sumber daya jaringan, dan menyimpan data. 

Perusahaan berskala kecil hingga besar menggunakan versi sistem operasi Windows server ini untuk mendukung beberapa aplikasi dan layanan bisnis, seperti aplikasi web, layanan cloud, basis data, dan banyak lagi.

Kemudian Windows server juga menyediakan layanan seperti cara bagaimana sebagai host situs web dan caranya, manajemen sumber daya, manajemen pengguna, perpesanan, dan keamanan antara berbagai layanan yang berpusat pada server.

Windows Biasa 

CompressJPEG.o nline_1920x108 0_image - 2023 -08-28T115813. 376_11zon.jpg

Tentu sebagian besar masyarakat mengetahui Windows yang merupakan sistem operasi yang membantu kita sehari-hari untuk melancarkan kegiatan pekerjaan yang membutuhkan bantuan dari Windows.

Windows biasa sering juga disebut dengan istilah Windows desktop adalah sistem operasi Windows yang dirancang untuk digunakan pada komputer pribadi atau desktop. Versi terbaru Windows adalah Windows server 2022.

Windows biasa menyediakan lingkungan yang lebih ramah pengguna dan fokus pada kebutuhan komputasi harian, seperti menjalankan aplikasi desktop, menjelajahi web, mengelola file, dan multimedia.

Perbedaan Windows Server dan Windows Biasa 

CompressJPEG.o nline_1920x108 0_image - 2023 -08-28T115958. 155_11zon.jpg

Berikut adalah pembahasan utama kali ini yakni mengulas perbedaan Windows server dan Windows biasa. 

1. User Interface/Antarmuka pengguna 

apa itu interf ace pada windo ws.jpeg

Perbedaan Windows server dan Windows biasa yang pertama terletak pada fitur user interface. Salah satu perbedaan yang paling signifikan adalah antarmuka pengguna Windows Server versi Windows terbaru. 

Fitur user interface pada Windows server memiliki antarmuka pengguna yang dioptimalkan untuk input sentuh dan keyboard/mouse.  Windows server mengelola server dari jarak jauh menggunakan alat Windows bernama remote desktop. 

Meski begitu, fitur user interface pada Windows server ini tidak ramah pengguna dan dirancang khusus untuk proses administrasi. Adapun fitur ini sangat ideal untuk administrator server. 

2. Beban Kerja 

apa itu worklo ad.jpg

Windows server secara tepat dikembangkan untuk beban kerja server. Oleh karena itu, Windows server menyertakan alat dan fitur seperti Hyper-V. 

Fitur Hyper-V adalah fitur yang menawarkan kemampuannya dalam membuat dan mengelola mesin virtual yang tidak tersedia di Windows biasa. Windows server juga memiliki alat untuk mengelola Active Directory yang berfungsi untuk mengatur akun pengguna, grup keamanan, dan mengelola sumber daya jaringan lainnya.

Sementara Windows biasa dirancnag untuk melancarkan tugas-tugas komputasi pribadi, seperti menjelajahi situs web, menjalankan aplikasi yang biasa dimanfaatkan sehari-hari penggunanya dan bermain game berbasis online.

3. Dukungan Perangkat Keras (Hardware Support)

CompressJPEG.o nline_1920x108 0_image - 2023 -08-28T121051. 303_11zon.jpg

Perbedaan Windows server dan Windows biasa juga terletak pada hardware support. 

Windows biasa atau Windows desktop dirancang untuk berjalan pada laptop kelas bawah dan PC gaming kelas atas. 

Di sisi lain, Windows server dioptimalkan untuk perangkat keras kelas server, seperti RAM dalam jumlah besar dan prosesor kelas atas. 

4. Fitur pembaruan dan dukungan (Updates and Support)

foto pembaruan  software.jpg

Microsoft secara berkala melakukan pembaruan bulanan untuk Windows Biasa yang bertujuan untuk memperbaiki bug atau kendala yang dapat datang kapan saja, memperkenalkan fitur  baru, dan meningkatkan kinerja.

Fitur pembaruan/updates di  Windows Biasa dapat Anda temukan di aplikasi pengaturan yang dimana pemasangan updates fitur ini akan dilakukan secara otomatis. 

Windows Server juga menerima pembaruan rutin tetapi tidak sering karena memerlukan lebih banyak pengujian sebelum dipasang di lingkungan produksi. 

5. Berbagi file 

server message  block adalah. jpg

Windows biasa dilengkapi dengan fitur berbagi file dasar yang memungkinkan pengguna berbagi file dan folder melalui jaringan. 

Selain itu, untuk berbagi file didukung oleh protokol SMB (Server Message Block) yang memungkinkan pengguna untuk mengakses file dan folder bersama dari perangkat apa pun selama masih terhubung jaringan internet. 

Windows Server hadir dengan fitur berbagi file tingkat lanjut, termasuk Pencacahan Berbasis Akses maksudnya memungkinkan pengguna yang memiliki izin untuk mengakses file dan folder terkait. 

6. Penyimpanan 

CompressJPEG.o nline_1920x108 0_image - 2023 -08-28T130513. 716_11zon.jpg

Windows biasa memiliki kemampuan penyimpanan dasar, dan mendukung sistem file NTFS dan FAT untuk menyimpan data pada hard drive dan perangkat penyimpanan eksternal. 

NTFS merupakan singkatan dari New Technology File System dan FAT adalah singkatan dari File Allocation Table. Selain itu, Windows biasa menyediakan dukungan RAID berbasis perangkat lunak yang penting untuk redundansi data. Windows Server menyediakan kemampuan penyimpanan yang lebih canggih. Misalnya, ia dilengkapi dengan sistem QOSS. 

QOSS merupakan singkatan dari Quality Of Storage Server. Sistem QOSS adalah sistem yang berfungsi mengelola kinerja sumber daya penyimpanan serta menghapus data yang digandakan.

7. Skalabilitas

keunggulan win dows server da n windows bias a.jpeg


Selain itu, perbedaan Windows server dan Windows biasa ditemukan pada kemampuan skalabilitas. Kalau Windows biasa dapat diskalakan, tetapi Anda hanya dapat menggunakannya pada satu perangkat. 

Anda dapat memasang Windows desktop di berbagai perangkat keras tetapi hanya untuk penggunaan pribadi dan rumah. Sebaliknya, Windows server sangat skalabel, memungkinkan bisnis untuk menambah atau menghapus sumber daya perangkat keras dengan mudah. 

Selain itu, Anda dapat memasangnya di beberapa server dan menggunakannya untuk mengelola jaringan dan pusat data berskala besar. Hal itu membuat Windows server sangat ideal untuk bisnis yang membutuhkan infrastruktur TI (Teknologi Informasi) yang fleksibel.

8. Remote Access 

remote desktio p protocol di  windows.jpeg

Windows biasa memiliki alat akses jarak jauh yang penting yang dirancang untuk penggunaan di rumah dan pribadi. Dengan pemanfaatan Remote Desktop Protocol (RDP) yang merupakan sebuah fitur bawaan Windows, Anda dapat mengakses komputer dari lokasi yang jauh dan terhubung ke perangkat lain melalui internet.

Di sisi lain, Windows Server menyediakan kemampuan akses jarak jauh yang super melalui fitur yang sama yakni Remote Desktop Services (RDS). Fitur ini memungkinkan administrator untuk mengelola dan memberikan desktop, aplikasi, dan layanan jarak jauh dengan aman kepada pengguna melalui internet atau jaringan perusahaan.

Lebih lanjut, Windows server juga dilengkapi dengan fitur akses jarak jauh lainnya, termasuk Virtual Private Network (VPN) dan DirectAccess yang tentu sudah tidak asing di telinga Anda.  Dengan fitur VPN dan DirectAccess, mampu memberikan konektivitas jarak jauh yang aman ke jaringan perusahaan.

Dari ulasan perbedaan Windows server dan Windows biasa diatas, dapat disimpulkan bahwa kedua jenis Windows tersebut yang dikembangkan Microsoft dan Windows server adalah dua versi sistem operasi yang berbeda untuk tujuan yang berbeda.

Dapatkan Windows server yang unggul dan kompeten sesuai kebutuhan Anda hanya di Griyasis yang telah selama 31 tahun memberikan pengalaman terbaik konsumen sebagai konsultan IT terbaik Anda.