Perbedaan cloud dan server - Pada situasi kemajuan teknologi saat ini, para pemilik bisnis semakin mengenal inovasi teknologi seperti cloud dan server karena dapat membantu menyimpan data, menjalankan aplikasi, dan menjalankan website. 

Sebagai aspek pendukung keperluan bagi para pelaku bisnis, perbedaan cloud dan server ditemukan seiring dengan karakteristik pada masing-masing produk yang perlu Anda ketahui sebelum memilih salah satunya.

Simak terus selengkapnya untuk mengetahui apa itu cloud dan server serta perbedaan cloud dan server yang sering digunakan dalam dunia bisnis. 

Apa Itu Cloud

variasi karakt eristik cloud  dan server.jpg

 Definisi dari cloud adalah sebuah ruang berbasis virtual yang dioperasikan melalui internet dan digunakan untuk menyimpan dan menjalankan informasi dan program tertentu. 

Sehubungan dengan kelancaran pengoperasiannya, cloud mendapat dukungan dari sistem cloud computing. 

Cloud computing merupakan konsep komputasi berbasis internet, sehingga Anda dapat dengan mudah cara pengoperasian yang sama seperti biasanya menggunakan komputer, seperti halnya menyimpan, mengakses, maupun mengolah data. 

Pada cloud computing, perangkat komputasi berfungsi sebagai server, sehingga Anda dapat mengaksesnya dari mana saja selama terhubung dengan jaringan internet.

Sistem cloud computing semakin populer saat ini karena kebutuhan pengguna untuk melakukan pekerjaan secara online.

Apa Itu Server 

arti lain clou d dan server.j pg


Sementara pengertian dari server adalah sistem komputer yang memiliki sumber daya untuk penyimpanan data dan biasanya digunakan untuk menyimpan dokumen dan informasi. 

Server juga memiliki fungsi utama, yaitu merespon setiap permintaan menurut perintah. Sederhananya, server adalah sistem komputer yang berfungsi sebagai pusat kendali lalu lintas komunikasi, seperti jaringan dan internet.  Dan untuk produk yang paling terkenal saat ini dipasaran adalah server hpe.

Istilah server ini terdiri dari dua jenis diantaranya server fisik dan virtual, juga dikenal sebagai cloud server. 

Sesuai dengan kebutuhan pengguna, layanan server dibagi menjadi berbagai jenis, seperti web server, mail server, proxy server, FTP Server (File Transfer Protocol) serta DNS server (Domain Name System). 

Perbedaan Cloud dan Server

perbedaan clou d dan server.j pg
Setelah anda mengetahui definisi masing masing dari cloud dan server, berikut ini akan diulas mengenai perbedaan cloud dan server dari hal pengertian, karakteristik, dan jenis, adapun diantaranya dikelompokkan sebagai berikut:

1. Perbedaan cloud dan server yang utama 

Cloud adalah istilah yang mengacu pada kumpulan sumber daya komputer yang dapat diatur, seperti penyimpanan, jaringan, server, aplikasi, dan layanan yang dapat diakses sesuai permintaan.

Sedangkan server adalah komputer khusus yang memberikan layanan kepada komputer lain.

2. Perbedaan cloud dan server berdasarkan jenis

Jenis-jenis cloud, diantaranya: 

a. Private cloud (Cloud pribadi),

Private cloud adalah cloud yang hanya bisa diakses oleh orang – orang dalam lingkaran saja dalam arti tidak diperuntukkan bagi umum.

Tingkat keamanan private cloud jauh lebih ketat dari model cloud computing lainnya.

Terbagi dua jenis pada private cloud yakni managed dan dedicated. Salah satu keuntungan dari cloud server jenis ini adalah informasi dilindungi dengan aman karena hanya dapat diakses oleh pengguna tertentu saja.

b. Public cloud (Cloud publik)

Model ini merupakan cloud server yang dapat diakses publik. Contohnya media sosial Tiktok, Instagram, YouTube, dan sebagainya.

Sumber daya akan didistribusikan secara merata dalam hal penyimpanan, akses jaringan, dan penggunaan jika Anda menggunakan jenis layanan cloud publik/public cloud.

c. Hybrid cloud (Cloud campuran)

Hybrid cloud adalah kombinasi cloud bersifat umum dan pribadi. Dalam hal ini, sebagian besar data dapat diakses secara publik, tetapi sebagian lainnya hanya dapat diakses oleh perusahaan.

Jenis-jenis server, diantaranya: 

a. Web server adalah perangkat keras dan software yang digunakan untuk melayani permintaan klien yang terhubung ke jaringan internet.

b. Proxy server adalah server yang terletak di antara aplikasi server dan aplikasi klien.

c. DNS (Domain Name System) server adalah sistem yang bertanggung jawab untuk menyimpan semua data data domain di jaringan.

d. FTP (File Transfer Protocol) server adalah protokol internet berlapis aplikasi yang berfungsi sebagai media untuk pertukaran data antara klien dan server di dalam jaringan.

e. Mail server adalah server yang bertugas untuk mengirim dan menerima email.

Meskipun prosesnya terlihat sederhana, pengiriman email memerlukan banyak proses rumit di server email sebelum sampai ke penerima.

3. Perbedaan cloud dan server berdasarkan karakteristik

Karakteristik cloud diantaranya sebagai berikut: 

- Memberikan akses yang luas terhadap jaringan 
- Layanan dapat terukur dengan tidak membutuhkan waktu lama 
- Layanan dilakukan mandiri dengan merespon permintaan yang masuk 

Karakteristik server diantaranya sebagai berikut:

- Dikendalikan 
- Dilindungi 
- Diawasi 
- Dibantu 

Maka dapat diambil kesimpulan terkait perbedaan cloud dan server, Cloud adalah sebuah konsep yang meliputi perlengkapan server yang dapat Anda jangkau selama terhubung dengan jaringan internet. 

Sedangkan server adalah perangkat keras fisik yang berfungsi untuk menyimpan dan mengelola data.  Dalam hal ini, cloud secara khusus mengacu pada perangkat keras fisik, sedangkan cloud melingkup software dan hardware yang memungkinkan penyimpanan dan akses data melalui internet.

Jika Anda sedang mencari solusi IT terbaik bagi bisnis Anda, kunjungilah situs web kami di griyasis.com sebagai pilihan yang tepat untuk menemukan cloud storage dan server ternama seperti Lenovo yang berkelas.

Dengan pengalaman dan reputasi yang solid dalam bidang IT, Griyasis menyediakan solusi-solusi yang dapat memenuhi kebutuhan bisnis Anda dengan baik