Susunan kabel straight - cara membuat kabel jaringan UTP straight atau cross . Ada sebagian orang menganggap sepele dalam memahami urutan kabel utp. namun, bisa berakibat fatal setelah diaplikasikan. berikut ulasan tentang susunan kabel straight dan cross (utp)

Baca juga: Manajemen Kabel Server: Lebih Baik Ties/Zip atau Strap


Susunan Kabel Straight dan Cross

Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) merupakan salah satu media transmisi yang paling banyak digunakan untuk membuat sebuah jaringan local (Local Area Network), selain karena harganya murah, mudah dipasang dan tangguh. 


Sesuai namanya Unshielded Twisted Pair berarti kabel pasangan berpilin/terbelit (twisted pair) dan tanpa pelindung (unshielded). 


Fungsi lilitan ini adalah untuk mencegah terjadinya induksi dan kebocoran. Berikut susunan kabel straight dan fungsinya sesuai warna dan urutan.



1. Digunakan untuk komunikasi via telepon (mentransmisikan data kecepatan rendah), sehingga kurang cocok untuk mentransmisikan data.


2. Mampu mentransmisikan data dengan kecepatan sampai dengan 4 Mbps (Megabits per second)


3. Digunakan pada kecepatan 10BaseT dan, mampu mentransmisikan data dengan kecepatan sampai 1Mbps. 10BaseT kependekan dari 10 Mbps, Baseband, Twisted pair. 


4. Biasa digunakan pada topologi token ring, yang mampu mentransmisikan data dengan kecepatan hingga 16 Mbps 


5. Dapat mentransmisikan data dengan kecepatan sampai 100 Mbps,  


6. Dapat mentransmisikan data dengan kecepatan sampai 1000 Mbps (1Gbps), frekuensi sinyal yang dapat dilalui hingga 100 MHz.


7. Mentransmisikan data dengan kecepatan sampai 1000 Mbps (1Gbps), frekuensi sinyal yang dapat dilalui hingga 200 MHz. Secara fisik terdapat separator yg terbuat dari plastik yang berfungsi memisahkan keempat pair di dalam kabel tersebut. 


8. Gigabit Ethernet (1Gbps), frekuensi sinyal 400 MHz   


SUSUNAN KABEL STRAIGHT DAN CROSS YANG BENAR:

Baca juga: Cara Membuat Kabel LAN Tipe Straight dan Crossover


SUSUNAN STRAIGHT


Putih-orange

Orange

Putih-hijau

Biru

Putih-biru

Hijau

Putih-coklat

Coklat


SUSUNAN CROSS


Putih-hijau

Hijauh

Putih-orange

Biru

Putih-biru

Orange

Putih-coklat

Coklat


Membuat sebuah jaringan komputer yang besar dan kompleks dengan banyak komputer yang terhubung. Tentunya bukan perkara mudah, banyak hal yang harus diperhatikan mulai dari perawatan hingga pengelolaannya agar tidak terjadi masalah dikemudian hari. 


Oleh karena itu, harus sesuai dengan standarisasi pemasangan. Namun, Anda tidak perlu bersusah payah menciptakan aturan standard sendiri, karena sudah ada standarisasi dan hanya perlu mengikutinya.


Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) yang biasa digunakan untuk jaringan komputer adalah kabel UTP category 5 (UTP Cat 5). Secara praktis dapat mendukung transfer data sampai 100 Mbps.


UTP Cat 5 terbuat dari 4 pasang kabel warna-warni atau 8 kabel tunggal. Warna-warna kabel tersebut adalah sbb:


Pasangan 1: Putih-Biru dan Biru

Pasangan 2: Putih-orange dan Orange

Pasangan 3: Putih-Hijau dan Hijau

Pasangan 4: Putih-Coklat dan Coklat


Susunan kabel UTP terdiri dari 2 jenis, yaitu:

1. Straight (lurus), umumnya digunakan untuk menghubungkan perangkat yang berbeda, misalnya: komputer ke hub, komputer ke switch.


2. Cross (silang), umumnya digunakan untuk menghubungkan perangkat yang sama, misalnya: komputer ke komputer, hub ke hub, switch ke switch.